Kamis, 21 Februari 2013

KARENA PUISI ADALAH


Angan terus menjelajah dengan megahnya
Terus berjalan tanpa henti
Seolah tak ada onak dan duri dihadapnya
Semuanya lenyap
Terus mencetak kata dan kalimat
Yang digores oleh jari di kertas diary ini
Hadir hasil kalimat-kalimat megah
Teruslah berjalan
Tidak hanya sebatas itu

Karena puisi adalah
Bukan sekedar kata dan kata
Bukan pula, sekedar buah inspirasi penuh kalimat kalimat megah
Karena puisi
Tak hanya bersanding kesal atau emosi
Tak jua serupa pantun pantun berirama

Karena puisi adalah hatimu
Adalah kalung mutiara dirimu
Adalah pucuk pucuk pohon seirama dirimu
Adalah kicau burung yang seirama dengan lirihmu
Adalah langit yang seirama dengan anganmu

Karena puisi adalah kekayaan hatimu
Puisi bercerita tentangmu
Puisi bercerita tentang dunia yang ingin kau peluk
Puisi bercerita tentang hatinya yang ingin kau peluk
Puisi bercerita tentang Tuhan yang ingin kau sentuh
Puisi bercerita tentang mimpi yang ingin kau raih
Puisi bercerita tentang segala anganmu

Karena puisi adalah hatimu
Maka katakanlah
Berribu Makna yang kau tahu
Dan katakanlah
Berjuta makna yang kau tahu
Bergenggam pinta yang telah terabaikan
Indahnya cinta, yang terus kau cari

Dan berteriaklah ..
Bila lembaran lembaran diary milikmu tak mampu kau mainkan lagi
Dan bebaskanlah
Karena puisi adalah hatimu
Puisi tak pernah terpenjara
Puisi adalah milikmu

Kamil.s

0 komentar:

Posting Komentar

Lorem ipsum dolor

Visitor

Content

Featured Posts

Pengunjung

Flag Counter
Diberdayakan oleh Blogger.

Social Icons

Search This Blog

Popular posts

 

Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com